Sabtu, 25 Juli 2020

pernikahan usia dini dalam islam serta konsekuensinya




pernikahan diusia dini

Dalam islam pernikahan diusia dini merupakan ikatan pernikahan antara pria dan wanita yang dilakukan ketika kedua belah pihak masih diusia yang sangat muda yaitu sekitar dibawah 18 tahun atau masih dalam keadaan sekolah menengah atas yang sudah baliq. pernikahan disebut dengan pernikahan dini apabila salah satu pihak masih berumur 18 tahun atau dibawahnya.
islam sendiri merupakan agama yang sesuai dengan tabiat manusia sehingga sangat jelas jika kesucian dan kebersihan sexual akan mengembalikan kita ke dalam ajaran ajaran islam.
hukum islam sendiri memiliki beberapa prinsip dalam perlindungan agama, harta, jiwa, dan keturunan serta akal fikiran. menikah muda menurut islam adalah sesuatu yang tidak dilarang adanya asalakan sebuah pernikahan itu berumur sudah baliq serta sanggup untuk memberikan nafkah secara jasmani serta rohani. istilah pernikahan muda sendiri itu merupakan istilah kontemporer yang dikaitkan dengan awal waktu tertentu.
dalam QS : AT THALAQ : 4 dijelaskan :
"dan perempuan perempuan yang tidak haid {monopause} diantara perempuan perempuanmu jika kamu ragu ragu (akan masa iddahnya) maka iddah mereka ada 3 bulan; dan begitu pula perempuan perempuan yang tidak haid. dan perempuan perempuan yang hamil, waktu iddah mereka itu ialah sampai mereka melahirkan kandungannya. dan barang siapa yang bertakwa kepada allah niscaya allah mudahkan baginya kemudahan dalam urusannya." 
menurut ulama salafi IBNU SYUBRUMAH menyikapi pernikahan yang dilakukan nabi dengan sayyidah aisyah yang saat itu berumur 6 tahun dan beliau mengaggap bahwa jika hal ini adalah ketentuan khusus bagi seorang nabi dan rasul yang tidak dapat ditiru oleh umat islam.
menurut mayoritas ulama hukum dalam islam memperbolehkan menikah diusia dini dan menjadi suatu hal yang lumrah dikalangan para sahabat bahkan sebagian ulama juga melumrahkan hal tersebut sebagai salah satu intrepensi dari surat at thallaq ayat 4.
tentu saja pernikahan dini juga mempunyai sebuah konsekuensi/dampaknya juga yaitu :
dampak positive dari pernikahan diusia dini/muda
a. menghindari perbuatan zina
nikah muda dapat membuat seseorang menghindari perbuatan sexual yang dilakukan diluar pernikahan seperti sex bebas serta kehamilan diluar nikah.
b. memiliki kesempatan mempunyai banyak anak 
karena semakin tua umur seorang wanita maka semakin tinggi pula resiko kehamilan seorang wanita.
c. memiliki kesempatan berjuang bersama dari NOL 
merasakan perjuangan bersama dari nol merupakan suatu hal yang dapat mempererat hubungan cinta dan kasih sayang dalam berumah tangga bersama pasangan. 
dan ada pula yang merasakan suka duka menikah saat masih menjadi seorang mahasiswa/mahasiswi dan lulus bersama sama, adapula yang masih muda dan sama sama belum mapan sehingga mereka berjuang bersama dan kemudian bahu membahu untuk menguatkan finansial keluarga, dan adapula yang menjalankan LDR karena kendala pasangan yang salah satunya bekerja/kuliah diluar negeri atau kota yang jauh.
dan itu merupakan sebuah kenangan yang takkan terlupakan hingga hari tua kelak karena telah berjuang bersama dari nol.
dampak negatif dari pernikahan dini
a. akan terjadi KDRT karena kedua pasangan tidak saling pengertian, apalagi pada umur yang belum matang untuk menikah bisa saja terjadi kekerasan didalam keluarga karena sifat emosional keduanya belum dapat mereka kendalikan.
b. putus pendidikan juga bisa menjadi dampak negatif bagi seorang yang menikah muda dikarenakan harus rela meninggalkan pendidikan untuk mengurus keluarga serta anak anaknya daripada harus melanjutkan pendidikan. ini juga merupakan dampak negatif dari pernikahan diusia dini.
c. kesehatan juga berperan besar dalam bahaya melakukan pernikahan diusia dini, alasanya karena pernikahan diusia dini dapat memicu tingkat kematian yang begitu tinggi. seperti halnya keguguran, dan lain sebagianya, oleh karena itu banyak ahli kesehatan yang melarang seseorang yang ingin melakukan pernikahan diusia muda/dini.
itulah pengertian serta hukum dan sebab sebab faktor dari dampak positif dan negatif menikah diusia dini.
semoga bermanfaat untuk semua barakallahu fiik 


Jumat, 15 Mei 2020

DOSA DOSA BESAR

ASSALAMUALAIKUM 
WARAHMATULLAHI 
WA BARAKATUH






Bismillah. tidak ada tempat untuk meminta pertolongan kecuali padanya RABBUNA
Segala puji bagi allah tuhan semesta alam, tidak ada pujian kecuali baginya, aku memuja memujimu wahai rabbku, sebagaimana engkau mengajari kami cara memujimu.
sholawat beserta salam kepada habibina wa syafi'ina wamaulana muhammadin SAW yang telah menuntun umatnya  dari kegelapan sampai zaman  penuh ilmu seperti saat ini.

Allah SWT berfirman : 
"jika kamu menjauhi dosa dosa besar diantara dosa dosa yang kamu dilarang mengerjakannya, niscaya kami hapus kesalahan kesalahan mu (dosa dosa kecilmu) dan kami masukkan kamu ketempat yang mulia (surga)." (an-Nisaa : 31)"

ayat ini adalah salah satu ayat dari delapan ayat yang dikatakan oleh ibnu abbas R'A."
didalam surah ini terdapat delapan ayat  yang menjadi pangkal kebaikan untuk umat saat ini, sepanjang siang dan malam." ayat ayat ini dimulai dengan firman allah SWT,
"allah hendak menerangkan hukum hukum syariat kepadamu...."(an-nisaa : 26).
"dan allah hendak menerima taubatmu...."(an-nisaa : 27).
"allah hendak menerima keringanan kepadamu..."(an-nisaa : 28).

إِن تَجْتَنِبُوا۟ كَبَآئِرَ مَا تُنْهَوْنَ عَنْهُ نُكَفِّرْ عَنكُمْ سَيِّـَٔاتِكُمْ وَنُدْخِلْكُم مُّدْخَلًا كَرِيمًا

"jika kamu menjauhi dosa dosa besar diantara dosa dosa yang kamu dilarang mengerjakannya, niscaya kami maafkan kesalahan kesalahan (dosa dosa kecil), dan kami masukkan kamu ke tempat yang mulia(surga)." (Qs an nisaa : 31)

dari ayat ayat diatas menjelaskan seakan akan allah SWT menjelaskan tentang beban beban hukum yang telah diembankannya kepada manusia, seperti menjaga diri dari mencemarkan nama baik orang lain, menjaga diri dari memakan harta orang lain dengan cara yang diharamkan, menjaga diri dari membunuh manusia, dan menjaga diri dari perbuatan zina (pacaran dan sejenisnya), dan sebagainya.


BEBERAPA MACAM DOSA BESAR

DOSA BESAR SYIRIK

Abu abdillah ja'far shodiq berkata ,"engkau datang kepada orang yang tepat."(dosa besar itu adalah : pertama:) syirik kepada allah SWT tepatnya, tentang hal ini allah SWT berfirman :

"sesungguhnya orang yang mempersekutukan (sesuatu dengan) allah, maka allah mengharamkannya surga.... (al maidah : 72)."

selanjutnya beliau menambahkan dosa besar yang kedua adalah berputus asa kepada rahmat allah SWT.
tentang hal ini rasulullah SAW berfirman :

"sesungguhnya tiada yang berputus asa dari rahmat allah, melainkan kaum yang kafir." (yusuf: 87)

demikianlah, abu abdillah ja'far shadiq mengungkapkan hukum sambil menyebutkan dalilnya dari Al Qur'an, berikutnya beliau melanjutkan penjelasan selanjutnya." (dosa dosa besar yang berikutnya adalah) merasa aman dari ancaman allah SWT. tentang hal ini allah swt berfirman :

"....tiadalah orang yang merasa aman dari azab allah kecuali orang yang merugi." (al 'araaf: 99)

DOSA BESAR DURHAKA KEPADA ORANG TUA

allah SWT menyifati orang yang durhaka kepada orang tua dengan sebutan jabbar syaqiy    
"orang yang sombong lagi celaka"
allah SWT berfirman :

"Dan berbakti kepada ibuku, dan dia tidak menjadikan aku orang yang sombong. lagi celaka"
(maryam:32) 

DOSA BESAR MEMBUNUH

Allah SWT berfirman :

"dan barang siapa yang membunuh seorang mukmin dengan sengaja maka balasannya ialah jahannam, kekal ia didalamnya...." (An-nisaa: 93)

DOSA BESAR ZINA

pada zaman ini banyak sekali budaya zina dan dianggap biasa oleh beberapa muda dan mudi, tapi taukah kamu bahwa zina memiliki beberapa macam seperti "zina mata, zina mulut, zina tangan, zina kaki, zina klamin, dan zina pikiran." dan berbagai macam zina itu ada pada budaya pacaran yang marak di sekitaran masyarakat muslim dan dianggap biasa. naudzubillah.

maka saya akan coba mengingatkan bahwa budaya seperti itu dilarang dalam islam.
seperti halnya disebutkan dalam firman allah SWT :

"Dan janganlah engkau mendekati zina karena zina adalah perbuatan yang keji, dan suatu jalan yang buruk" (Qs al isra : 32)

dan juga disebutkan oleh allah SWT dalam firmannya :

"....dan barang siapa yang melakukan demikian itu, maka dia mendapatkan (balasan) dosa(nya),
(yakni) akan dilipatgandakan azabnya pada hari kiamat dan dia kekal dalam azab itu."
(al furqan : 68-69)

dengan aturan itu, allah SWT berkehendak menjaga kehormatan diri manusia sehingga penisbatan seorang anak pada bapaknya dapat diketahui dengan jelas, hal ini juga mendorong para orang tua untuk membanting tulang bekerja keras untuk membahagiakan anak anak mereka.

saat allah SWT berbicara tentang perintah perintah dan  larangan larangannya,
Allah SWT berfirman :

"...itulah hukum hukum allah maka janganlah kamu mendekatinya...."
(al baqarah : 229)

dan pada kesempatan lain dia berfirman :

"..itulah larangan allah maka janganlah kamu mendekatinya.."
(al baqarah : 187)

dan ini hanya beberapa ayat dan surah dari al quran yang insyaallah akan dilanjutkan dan dijelaskan
pada artikel selanjutnya....

DOSA BESAR MENINGGALKAN SHOLAT

Allah SWT berfirman :

"Apakah yang membuat kamu ke dalam (neraka)saqar? 'mereka menjawab.' kami dahulu tidak termasuk orang orang yang mengerjakan sholat." (al mudatsir : 42-43)

dan itulah beberapa macam dosa dosa besar yang harus kita jauhi,
salah satunya dengan cara terus bertawakal kepada allah SWT, dan selalu mengikuti aturan syariat allah SWT.
serta bersholawat kepada nabinya.

demikian penjelasan tentang dosa dosa besar, dan insyaallah akan dilanjutkan di lain waktu
mohon maaf bila ada kata kata yang tidak baik itu datangnya dari saya.
dan bila ada kata kata yang baik ambil hikmanya dan sebarkan ke umat muslim lainnya yang insyaallah akan mendapat ridho allah SWT dan pahala yang berlimpah. 

ma'an najah fii hayatikum 


note :

manusia adalah yang diberi kebebasan oleh allah SWT, untuk memilih diantara 2 jalan : kebaikan dan keburukan. dan, dia (manusia) akan diminta pertanggung jawaban yang dipilihnya pada hari hisab kelak, namun, disisi lain manusia adalah makhluk yang lemah dalam menhadapi 2 jalan tersebut, 
sehingga dia berpeluang untuk berbuat Dosa dan khilaf. hal ini merupakan konsekuensi logis dari potensi kebebasan yang diberikan allah swt. jika dapat menjauhi dosa dosa besar maka dosa dosa kecil akan terhapuskan.



sumber :

  • Al-Qur'an surah : An-nisaa  : 31,26,27,28,93/Al maidah : 72/Yusuf : 87/Al isra : 32/Al furqan : 68,69/Al baqarah : 229,187/Maryam : 32/Al 'araaf : 99/Al mudatsir : 42,43
  • buku kajian hukum (dosa dosa besar) - prof. Dr. mutawalli asy-sya'rawi














































Rabu, 13 Mei 2020

KATA MUTIARA ALI BIN ABI THALIB




اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّد وَاٰلِهٖ وَصَحْبِهٖ وَسَلِّم



siapa yang tidak mengenal beliau ali bin abi thalib, beliau adalah sepupu rasulullah s,a,w yang dicintai nabi allah muhammad s,a,w. beliau juga seorang suami dari anaknya rasulullah s,a,w yang bernama sayyidah fatimah az zahra.
ali bin abi thalib adalah seorang khalifah ke 4 setelah utsman bin affan pada masa khulafaur rasyidin. pada masa kepemimpinan beliau terjadi banyak peristiwa, salah satunya adalah peristiwa perang saudara yaitu adalah perang shiffin karena fitnah yang diberikan kepada beliau dari kalangan khawarij. karena fitnah kaum khawarij yang telah menuduh bahwa ali bin abi thalib adalah dalang dari terbunuhnya utsman bin affan. yang mengakibatkan perang saudara(shiffin) pertama umat islam antara beliau ali bin abi thalib dengan  muawwiyah  bin abu sufyan di tebing sungai furat yang kini terletak di syam (syiria) pada 1 shafar tahun 37 hijriah.

beliau memiliki 2 putra dan 1 putri :

  • hasan (615-670) menjadi seorang khalifah pada tahun 661 selama enam dan tujuh bulan
  • husain (625-680) menikah dengan putri yazdegerd III, kaisar sasaniyah terakhir. terbunuh dalam pertempuran karbala.
  • zainab (ummu kultsum) (626-681) menikah dengan sepupunya, abdullah bin ja'far bin abu thalib.

salah satu kata mutiara dari ali bin abi thalib sekaligus sebagai peringatan/pelajaran penting untuk umat islam setelah beliau adalah :

suara hati Ali bin Abi Thalib 

aku khawatir dengan suatu masa yang rodanya dapat menggilas keimanan.
keyakinan hanya tinggal sebuah pemikiran.
yang tak berbekas pada dalam sebuah perbuatan.
banyak orang baik tapi tak berakal.
ada orang berakal tapi tidak beriman.
ada lidah fasih tapi berhati lalai.
ada yang khusyuk namun sibuk dengan kesendirian.
ada ahli ibadah namun mewarisi kesombongan iblis.
ada ahli maksiat rendah hati bagai sufi. 
ada yang banyak tertawa hingga hatinya berkarat.
ada yang hatinya menangis karena kufur nikmat.
ada yang murah senyum namun hatinya mengumpat.
ada yang hatinya tulus tapi wajahnya cemberut.
ada yang lisannya bijak namun tidak memberi teladan.
ada pezina yang tampil menjadi figur.
ada yang punya ilmu tapi tidak paham.
ada yang paham tapi tidak menjalankan.
ada yang pintar tapi membodohi.
ada yang bodoh tapi tak tau diri.
ada orang beragama tapi tidak berakhlak.
ada yang berakhlak tapi tidak bertuhan.

demikianlah salah satu kata mutiara ali bin abi thalib sekaligus menjadi nasehat dan pembelajaran bagi umat islam saat ini. dan setelahnya. wa allahu 'alam 

semoga bermanfaat, 


note :

kita hidup di akhir zaman yang dimana zaman ini penuh dengan fitnah.
yang mana sebuah kebenaran banyak dianggap bid'ah/sesat. nasehat hanya didengarkan tapi tidak diamalkan dan sebuah keburukan dianggap biasa serta menjadi budaya.

banyak amalan yang buruk dianggap biasa
dan amalan yang baik justru dihinakan.

dari kata mutiara ali bin abi thalib diatas adalah untuk memperingatkan kita akan suatu budaya dan sifat manusia yang akan datang setelah beliau, untuk itu kita harus selalu memperkuat iman kepada allah dengan cara mengikuti syariatnya dan menjauhi larangannya.





sumber :

  • ali bin abi thalib (1984). nahj al-balagha.
  • kata mutiara ali bin abi thalib.




persamaan drajat sesama manusia dalam ad dinul islam



pernikahan usia dini dalam islam serta konsekuensinya

pernikahan diusia dini Dalam islam pernikahan diusia dini merupakan ikatan pernikahan antara pria dan wanita yang dilakuk...